Bhayangkari Peduli, Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Bagikan Sembako Dan Ratusan Nasi Kotak Siap Saji Untuk Korban Banjir

    Bhayangkari Peduli, Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Bagikan Sembako Dan Ratusan Nasi Kotak Siap Saji Untuk Korban Banjir

    Pekalongan - Untuk meringankan beban para pengungsi korban banjir di Desa Pait Kec. Siwalan, Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., bersama dengan Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Ny. Retno Arief Fajar memberikan sejumlah bantuan makanan siap saji serta sembako kepada para pengungsi yang berada di Posko pengungsian Mess PT. Lokatex Siwalan. Pada kunjungan tersebut,

    Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Ny. Retno Arief Fajar menyerahkan bantuan berupa 200 kotak nasi siap saji dan sembako untuk meringankan beban para korban banjir yang rumahnya terendam hingga harus mengungsi. Adapun pemberian makanan siap saji dimaksudkan guna mengurangi beban warga yang terdampak banjir tersebut, dikarenakan peralatan untuk memasak warga serta akses keluar masuk pemukiman terendam.

    “Semoga ini bisa meringankan beban warga sekitar yang terkena banjir, yang terpaksa harus mengungsi selama beberapa hari terakhir ini, ” kata Ny. Retno istri Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, Selasa (8/2/2022) Pada kesempatan yang sama, disampaikan Kapolres Pekalongan bahwa hingga pagi ini dari 4 titik lokasi sementara posko pengungsian, 3 titik evakuasi masyarakat sudah ada yang kembali kerumah masing-masing mengingat air sudah mulai menyusut.

    Sehingga tinggal menyisakan 1 titik lokasi posko korban banjir yang berada di Desa Pait Kec. Siwalan, dengan jumlah pengungsi 95 orang. Lebih lanjut dikatakan AKBP Arief, selain membantu mengevakuasi korban dan memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir, pihaknya juga mendirikan dapur umum di Posko pengungsian, sehingga kebutuhan asupan makanan warga tetap terpenuhi meskipun di tengah banjir yang melanda.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., bersama dengan Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan Ny. Retno Arief Fajar, menyempatkan berinteraksi dengan warga yang terdampak banjir. Tak sungkan, sesekali tawa canda Kapolres bersama Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan menghibur para warga yang terdampak banjir.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Polres Pekalongan Beri Penghargaan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pekalongan Membuka Diklat Satpam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Beri Penghargaan Kepada Personel Polda Papua Atas Prestasi Lumpuhkan KKB Tahun 2023 Lalu
    Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
    Dukung Pembangunan Nasional, Irjen Pol Ahmad Luthfi Tanda Tangani MOU Dengan Dirut PT Semen Gresik Rembang
    Irjen. Pol. Sandi Tekankan Sinergitas Kunci Kesuksesan Ops Puri Agung
    Irjen Pol Ahmad Luthfi Bersinergi Dengan GP Ansor Jawa Tengah

    Ikuti Kami